Cara membuat artikel yang baik dan benar pada blogger, membuat artikel yang baik dan benar yaitu dengan menggunakan bahasa indonesia yang baik dan benar.
Sering kali pengguna new blog biasanya membuat artikel yang tidak sesuai dengan bahasa indonesia yang baik dan benar, salah satu contohnya dengan kata-kata "gw, loe" itu tidak terdapat dalam kamus besar bahasa indonesia.
Buatlah artikel dengan kosa kata yang baik dan benar dengan aturan yang sudah ada, dahulu kita diajari mengarang bebas tentunya kosa kata mana yang boleh digunakan maupun yang tidak boleh digunakan untuk membuat artikel.
Perlu di perharikan juga dalam membuat artikel, yaitu diantaranya adalah
*Judul adalah sebagai tanda tentang isi artikel tersebut,
* kemudian jumlah paragraf, ini sangat lah penting jika paragraf cuma dua itu bukan artikel tetapi corat-coret tidak jelas, minimal anda membuat paling sedikit 4 paragraf.
* dan tentunya isi artikel, isi artikel sangat berpengaruh besar dan saling berkaitan dengan judul diatas, jika tidak saling berkaitan itu akan membuat visitor akan menjadi kecewa dengan artikel blog anda dan itu membuat visitor tidak akan mau datang atau berkunjung ke blog anda lagi.
* tentukan tema yang berbobot, tema sangat penting untuk menunjang agar blog anda mudah dikenal dengan visitor atau pengunjung, jangan asal pilih tema apalagi blog anda blog gado-gado segala macam anda posting. Itu akan membuat visitor jenuh dan males berkunjung ke blog anda lagi.
Hal diatas adalah yang perlu di perhatikan untuk membuat artikel dengan baik atau benar.
Saran dan kritik saya persilahkan !!!!
Komentar
Posting Komentar
komentar sesuai dengan artikel, no sara no kata - kata kotor dan apalagi menghujat !!!!
hargailah karya seseorang ^_^